Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Inilah Makhluk Pertama yang diciptakan Allah Ta'ala

Ada perbedaan pendapat yang dipahami umat islam di Indonesia yang menyebutkan bahwa Makhluk perdana yang diciptakan Sang Kholik adalah Air dan juga ada yang menyebutkan Nur Muhammad.
Mari kita lihat Ayat Alquran berikut yang menjelaskan tentang Makhluk Perdana:

1) Dalam Ayat ke 30 di Surat Anbiya disebutkan bahwa:
وَجَعَلْنَا مِنَ الْمَاءِ كُلَّ شَيْءٍ حَيٍّ
“Dan kami menciptakan segala sesuatu (yang) hidup itu dari Air.”

Dalil Hadits yang menyebutkan Air adalah Makhluk Perdana adalah
2) Hadits yang diriwayatkan oleh Imam Bukhori dan Imam al-Baihaqi
[انَ اللّهُ وَلَمْ يَكُنْ شَيْءٌ غَيْرُهُ ,وَكَانَ عَرْشُهُ عَلَى الْمَاءِ]
“Allooh ada pada azaly (yaitu Ada tanpa keawalan/permulaan) dan tidak/belum ada sesuatu-apapun selain Allah Ta'ala, Dan arsy-Nya (Makhluk Terbesar) berada di atas Air.”

3) dan juga hadits yang diriwayatkan oleh Imam Ibnu Hibban
كُلُّ شَيْءٍ خُلِقَ مِنَ الْمَاءِ
“Segala/setiap sesuatu (makhluk) itu diciptakan dari bahan Air.”

عن أبي هريرة رضي الله عنه أن النبيّ صلى الله عليه وسلم قال: "كلُّ شىء خلقَ من الماء" رواه ابن حبان وابن ماجه

ولفظ ابن حبان أن أبا هريرة قال: قلت: يا رسول الله إني إذا رأيتُك طابت نفسي وقرَّت عيني فأنبئني عن كل شىء، قال: "إن اللهَ تعالى خلقَ كلّ شىء من الماء"، وفي لفظ: "كل شىء خلق من الماء"، وروى السديُّ بأسانيد متعددة عن جماعة من الصحابة أن رسول الله صلى الله عليه وسلم قال: "إنَّ الله لم يخلق
شيئًا مما خلقَ قبل الماء".

Dari Abu Huroiroh radliya Allahu 'anh bahwa sesungguhnya Nabi sholla Allahu 'alaihi wa salam bersabda: Setiap sesuatu diciptakan dari Air. [Hadits riwayat Ibnu Hibban dan Ibnu Majah].

Sedangkan redaksi Ibnu Hibban bahwa sesungguhnya Abu Huroiroh berkata: Aku berkata : Wahai Rosulullah sesungguhnya aku jika melihatmu jiwaku senang dan tetaplah mataku , maka ceritakanlah kepadaku tentang setiap sesuatu , Beliau bersabda : Sesungguhnya Allah ta'ala menciptakan segala sesuatu dari air . Dalam redaksi yang lain ''Setiap sesuatu diciptakan dari air'' . Imam As-Sadiy meriwayatkan dengan sanad yang banyak dari banyak para shahabat Nabi bahwa Rosulullah sholla Allahu 'alaihi wa sallam bersabda : Sesungguhnya Allah tidak menciptakan sesuatu apapun [dari yang Ia ciptakan] sebelum air.

*Air yang dimaksud adalah air yang tidak seperti yang dilihat manusia di dunia.

Hadits-hadits tersebut statusnya Shohih. Sedangkan hadits yang menyebutkan Nur Muhammad itu Makhluk perdana adalah Maudhu'. Penjelasan Nur Muhammad ini justru bertentangan dengan Akidah karena penjelasan tersebut mengatakan Nur Muhammad diciptakan dari Nur Allah. Penjelasan ini yang akan menyebabkan ke dalam pemahaman tasybih. Yaitu menyerupakan Allah dengan Nur. Jika dimaknai bahwa Allah-lah yang menciptakan Nur dan dari Nur diciptakan Nur Muhammad, maka dapat dipastikan bahwa Nur Muhammad bukanlah yang pertama.

Jadi dengan dengan Dalil yang Pasti, dari Alquran dan Hadits yang shohih disebutkan bahwa Airlah yang Pertama kali diciptakan. Dan Air ini tidak seperti yang dimaknai manusia di muka bumi seperti yang dilihat di dunia.

Setelah Air diciptakan, Allah Ta'ala membentuk Arsy. Kemudian Al Qolamul A'la dan kemudian Lauhul Mahfudz. Setelah ke-empat makhluk tersebut Al Qolam diperintah Allah Ta'ala untuk menulis di Lauhulmahfudz selama 50.000 tahun. Setelahnya diciptakan Bumi dan Langit.

Ref: Al Fiqh Al Akbar karya Imam Hanafi

Posting Komentar untuk "Inilah Makhluk Pertama yang diciptakan Allah Ta'ala"